SEKILAS INFO
: - Thursday, 28-09-2023
  • 5 bulan yang lalu / Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M
  • 2 tahun yang lalu / Selamat Datang Siswa & Siswi Baru SMK Negeri Pertanian Kota Serang Tahun Ajaran 2022/2023
  • 2 tahun yang lalu / Selamat Datang Di Website SMKN Pertanian Kota Serang

VISI

Menghasilkan Sumber Daya Manusia Yang Memiliki Kompetensi Keahlian Mesin Berlandasakan Wawasan Lingkungan Hidup Dan Siap Kerja Dengan Satndar Nasional Maupun Internasional Dalam Menghadapi Tuntutan Industry 4.0.

MISI

  1. Menghasilkan lulusan yang berkompeten bersertifikasi profesi dan mampu memenuhi penyerapan tenaga kerja di dunia usaha maupun dunia industri.
  2. Mengembangkan potensi peserta didik melalui pelatihan kejuruan di Industri Dunia Kerja (IDUKA) yang sesuai dengan kompetensi kejuruan Teknik Mekanik Industri.
  3. Menyiapkan wirausahawan muda mandiri dan semangat dalam memiliki keunggulan profesi mutu demi menghadapi tangtangan industri 4.0

KOMPETENSI KEAHLIAN YANG DIBUKA

Kompetensi keahlian yang dibuka Program Studi Teknik Mekanik Industri yaitu Jurusan Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri. Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri merupakan kompetensi keahlian yang mempelajari berkaitan dengan bidang keindustrian. Bidang keindustrian tersebut meliputi permesinan, pengelasan, CNC, PLC, Hidraulik Pneumatik, Bubut, Frais, CAD sampai hal yang paling kompleks sekalipun. Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri secara prinsip kerja yaitu untuk memastikan jalannya produksi, maintenance dan operasi secara efisien dan efektif hingga mendapatkan sebuah sistem produksi atau operasi terbaik. Adapun yang dipelajari dalam Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri yaitu bekerja dengan mesin umum, mempergunakan mesin bubut, mempergunakan mesin frais, menggambar dan membaca sketsa, memelihara komponen sistem hidraulik, memelihara dan memperbaiki rakitan penggerak mekanis dan transmisi mekanik serta mengukur dengan alat ukur mekanik presisi.

KOMPETENSI KEAHLIAN YANG AKAN DIKEMBANGKAN

Teknik Mekanik Industri merupakan kompetisi keahlian yang mempelajari bidang permesinan industri yang meliputi kekuatan bahan dan komponen mesin, kelistrikan dan konversi energi, logam, teknik mesin, K3, alat ukur dasar/mekanik, menggunakan perkakas bertenaga/operasi, mesin CNC, gambar teknik/CAD, merakit dan memasang komponen permesinan, memelihara dan memperbaiki komponen, serta sistem hidrolik dan sistem pneumatik. Kompetensi keahlian Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri mengikuti program pendidikan tiga tahun dengan mengembangkan komptenensi keahlian khusunya pada bidang mesin CNC, gambar teknik/CAD serta Hydraulic & Pneumatic Controlled By PLC. Landasan pemilihan bidang CNC, CAD serta Hydraulic & Pneumatic Controlled By PLC sebagai kompetensi keahlian yang akan dikembangkan yaitu karena sudah memiliki kerja sama dengan industri kerja (INDUKA).

DATA SISWA DAN DATA PENERIMAAN SISWA (GRAFIK)

DATA GURU PRODUKTIF

Tabel Data Guru produktif Teknik Mekanik Industri SMK Negeri Pertanian Kota Serang

FASILITAS

Tabel Fasilitas Teknik Mekanik Industri SMK Negeri Pertanian Kota Serang

KERJASAMA DUDI

Teknik Mekanik sudah memiliki kerja sama dengan Industri kerja (INDUKA) seperti, PT. Intermesindo Forging Prima, PT. Krakatau Steel, PT. Polychem Indonesia Tbk, PT. Yasunaga dan 12 PT lainnya.

KUNJUNGAN INDUSTRI

PENGENALAN PRODI MESIN DI MPLS 2020

SOSIAL MEDIA

Alamat Sekolah

SMK N PERTANIAN KOTA SERANG

Jln. Cilegon Km.4 Po.Box.42162  Tlp. (0254) 212228

E mail : smk.pertanian.serang@gmail.com

web : smkpnserang.sch.id

Daftar Guru